Pengenalan Kehidupan Kampus, HIMSKI IAIN SNJ Kembali Mengadakan Meet Up Virtual

 


HimskiNews, Himpunan Mahasiswa Jurusan Kebudayaan Islam HIMSKI IAIN SNJ, kembali mengadakan Meet Up Virtual bersama calon mahasiswa baru Sejarah Kebudayaan Islam pada hari kamis 5 Agustus 2020 pada jam 20:00 sampai dengan selesai.

Agendanya Meet Virtual ini untuk membehas segala sesuatu yang berhubungan dengan dunia kampus seperti mengenai Akademik, Organisasi dan Beasiswa serta sharing sharing santai bersama para pengurus HIMSKI.

Meet Up Virtual ini dipimpin oleh Abdul Aziz Hakim dari Divisi 3 Himski, dengan diikuti oleh beberapa pengurus Himpunan, seperti Eka dari BPH, Ahmed Muqtafin dari Divisi 2 serta Syamsul dari Divisi 4 serta beberapa pengurus yang lainnya.

Meet up virtual ini bertujuan untuk mengenalkan kepada mahasiswa tentang dunia kampus, karena seperti kata Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Jurusan Sejarah Kebudayaan Islam Fahmi Labibinajib dalam prakatanya mengatakan "Trasformasi dari Siswa ke Mahasiswa tentu harus perlu dipahami sebagai sebuah proses yang sangat penting, karena kehidupan siswa dengan mahasiswa sangat berbeda, sehingga diharapan para Camaba memahami dan mempersiapkannya dengan baik".

Abdul Aziz Hakim yang memimpin agenda ini juga mengatakan bahwa para camaba diharapkan terus aktif dan semangat dalam menjalani kehidupan mereka sebagai mahasiswa, agenda meet up ini diikuti oleh hampir 90 an Camaba SKI beserta para pengurus lewat aplikasi Google Meet.

Penulis : Fahmi labibinajib




Lebih baru Lebih lama